Peraih dua medali emas SEA Games 2009 Laos, Trianingsih bakal turun pada nomor lari 5.000 dan 10.000 meter, sedangkan Dwi Ratnawati turun pada nomor lempar cakram.
"Kalau saya hanya turun pada satu nomor yaitu 5.000 meter," kata Agus, yang juga meraih emas pada nomor lari 10.000 meter pada pesta olahraga multievent antarnegara Asia Tenggara di Laos 2009.
Kejuaraan Atletik Asia di Jepang itu, kata Agus yang tercatat sebagai prajurit TNI dan bertugas di Secapa TNI Bandung tersebut, sebagai ajang uji coba sebelum tampil pada SEA Games XXVI di Sumatera Selatan dan DKI Jakarta, November 2011.
Sebenarnya, katanya, pada kejuaraan atletik di Jepang itu akan turun pada nomor lari 1.500 meter, karena pada nomor itu dan 10.000 meter yang merupakan nomor spesialisasinya hanya akan tampil di Army Olympiade di Brasil, 14-17 Juli 2011.
"Tetapi ternyata tidak bisa karena saya diundang panitia kejuaraan atletik Asia untuk nomor lari 5.000 meter," katanya.
Usai mengikuti Kejuaraan Atletik Asia di Jepang, Agus bakal turun pada Army Olympiade di Brasil, 14-17 Juli 2011.
Ketika ditanya soal target pada kejuaraan atletik Asia di Jepang, dia mengatakan, berusaha masuk peringkat tiga besar. Menurutnya, pesaing paling kuat adalah pelari tuan rumah dan China.
"Kalau dari Asia Tenggara, saya kira tidak ada masalah dan saya bisa mengatasinya. Saingan berat justru dari Jepang dan China," katanya.
Agus berhasil meraih medali emas SEA Games XXV/2009 Laos untuk nomor lari 10.000 meter dengan catatan waktu 20 menit 50 detik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar